Cara Membedakan Burung Trucukan Jantan Dan Betina Dengan Mudah
Sebelum membahas mengenai cara membedakan burung trucukan dan betina, maka akan lebih baik jika anda mengetahui ciri dan keunikan dari burung ini. Trucukan merupakan salah satu jenis burung yang cerdas, Bisa dikatakan demikian sebab burung berjambul hitam ini ternyata sangat mudah jinak terhadap manusia, terutama dia lebih jinak terhadap pemiliknya yang terus memeliharanya. Burung pengicau yang memiliki suara khas ropelan ini sangat gemar untuk berkelana di daerah ramai penduduk. Misalnya saja dipemukiman warga, pepohonan halaman rumah, perkebunan serta di taman-taman kota.
Mungkin hal itulah yang menyebabkan mereka mudah sekali jinak dan juga luluh terhadap manusia. Sebab mereka sudah sangat terbiasa dengan kehadiran dari manusia. Di samping mudah jinak, pengicau ropel ini juga mempunyai kemampuan untuk menirukan suara dari burung jenis lain yang memiliki suara senada dengannya, misalnya burung kutilang, cendet, cucak ijo, dan sebagainya.
Untuk kemampuan dalam kicaunya, banyak yang berpendapat bahwa burung trucukan jantan dan juga betina sama-sama dapat melantunkan suara ropel. Secara umum cara membedakan burung trucukan jantan dan betina adalah dari kicauannya. Burung trucukan yang dapat berkicau dengan lantang dan juga keras adalah trucukan jantan. Sedangkan yang betina hanya dapat mengeluarkan suara kicauan yang lebih lembut atau lirih.
Apabila anda masih bingung dengan bagaimana cara membedakan trucukan jantan dan betina, anda dapat menyimak ciri - cirinya berikut ini :
Burung Trucukan Jantan
Burung Trucukan Betina
Semoga bermanfaat untuk para ropel mania dan khususnya kicau mania senusantara.
Komentar